Minggu, 01 April 2012

PESTA SIAGA


PESTA SIAGA
SALAM PRAMUKA…!!! Setelah lama terdiam, kali ini saya akan merekap informasi dari sekolah tercinta hehehehehehe……

PESTA SIAGA RANTING SUMBANG 
Barung Terbaik 1 Putri
Barung Terbaik 1 Putra
Upacara pembukaan Pesta Siaga Ranting


Gelak canda nanda-nanda Siaga SDN 1 Kotayasa kembali terdengar di arena Pesta Siaga. Pesta Siaga ranting Sumbang  yang diadakan di lapangan Manunggal tepat di depan sekolah itu berlangsung begitu meriahRatusan siaga dari puluhan gugus depan di Sumbang ikut serta dalam kegiatan ini. Barung Hitam menjadi barung tergiat 1 putra , dan Barung Biru berhasil menyempurnakan kemenangan dengan membawa tropi barung tergiat Putri (1/10/2011)

PESTA SIAGA CABANG BANYUMAS

      Latihanpun semakin digalakkan menjelang pelaksanaan Pesta SIaga Cabang Banyumas. Barung Hitam yang dipimpin oleh nanda Fauzan Hidayah.F makin matang dengan tari Jaranannya. Nanda Amelia Hasanah juga tak ketinggalan giat memimpin teman-teman barung Biru untuk berlatih. Materi Pesta Siaga kali ini cukup padat, mulai dari pentas seni, ketangkasan, kepribadian, ketaqwaan, dan masih banyak lagi materi yang harus mereka kuasai. Namun hal ini ak menyurutkan semangat Siaga untuk terus berlatih. Pada akhirnya Barung Hitam dan Barung Biru keduanya tetap kompak dan berhasil membawa pulang tropi Barung Tergiat 1 pada Pesta Siaga Cabang Banyumas yang diadakan di kwarran Somagede (19/11/2011)

PESTA SIAGA DAERAH 11 JATENG BINWIL BANYUMAS
        Nanda-nanda siaga SDN 1 Kotayasa terlihat riang gembira berpesta di Pesta Siaga Daerah 11 Jateng Binwil Banyumas yang diadakan di Kwarcab Purbalingga. Selain kemampuan yang makin terasah, mereka juga memperoleh banyak pengetahuan dan teman-teman baru. Karena peserta Pesta Siaga kali ini berasal dari empat kabupaten yaitu Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara dan Cilacap. Walau belum berhasil mengulang prestasi melaju ke Persari Jateng namun Barung Hitam dan Barung Biru tidak putus asa dan kami sangat bangga pada mereka. Semoga nanda-nanda selanjutnya dapat melanjutkan perjuangan Barung Hitam dan Barung Biru, Semangat…..!!!

















SALAM PRAMUKA!!!!